Kam. Nov 6th, 2025

Sertu Henki Pandeangan Ikuti Pelatihan dan Pembinaan Sadar Hukum di Kelurahan Sidodadi

Pada Jumat, 23 Agustus 2024, mulai pukul 10.00 WIB hingga selesai, Sertu Henki Pandeangan, Babinsa Kelurahan Sidodadi Koramil 0201-02/MT, menghadiri Pelatihan dan Pembinaan Sadar Hukum di kantor Lurah Sidodadi, Jl. Madong Lubis No. 10. Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan kesadaran hukum di kalangan warga Sidodadi dan memperkuat pemahaman mengenai hak dan kewajiban hukum.

Acara ini dihadiri oleh berbagai pihak penting, termasuk Lurah Sidodadi, Babinkamtibmas, serta Bapak Rustam Efendi, S.H., M.H., dan Bapak Fahri Aldi, S.H. dari Kejaksaan Negeri Medan. Selain itu, hadir pula para Kepala Lingkungan (Kepling) dan warga setempat.

Lurah Sidodadi dalam sambutannya mengapresiasi semua pihak yang berpartisipasi dan menekankan bahwa pembinaan hukum merupakan langkah penting untuk menciptakan masyarakat yang lebih tertib dan aman.

Bapak Rustam Efendi, S.H., M.H., dari Kejaksaan Negeri Medan menjelaskan tentang pentingnya pemahaman hukum yang mendalam agar setiap individu dapat menjalankan hak dan kewajiban dengan benar serta menyadari konsekuensi hukum dari setiap tindakan.

Sertu Henki Pandeangan menyatakan dukungannya terhadap kegiatan ini dan mengajak warga untuk aktif berpartisipasi dalam pelatihan. Ia juga menghimbau masyarakat untuk memanfaatkan kesempatan ini untuk meningkatkan kesadaran hukum, demi terwujudnya lingkungan yang lebih baik dan tertib. Kegiatan ini berlangsung dengan lancar dan memberikan dampak positif bagi peserta.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *