Kam. Nov 6th, 2025

Kabintaldam I/BB dan Dandim 0201/Medan Melaksanakan Safari Subuh

Medan |
Kabintaldam I/BB Kolonel Arh Toto Raharjo dan Kolonel Inf Ferry Muzawwad S.I.P.,M.Si Dandim 0201/Medan, mewakili Pangdam I/BB, melaksanakan kegiatan Safari Subuh di Masjid Ash Sholihin Jl. Brigjen Katamso No.218, Kel. Sei Mati, Kec. Medan Maimun yang dimulai dengan kegiatan Sholat Shubuh berjamaah Minggu (12/6/2022)

Sambutan Kabintaldam I/BB Kolonel Arh Toto Raharjo yang mewakili Pangdam I/BB menyampaikan permohonan maaf dikarenakan bapak Pangdam belum bisa bergabung dgn para Jamaah sekalian dikarenakan ada tugas untuk mendampingi Bapak Kasad di Jakarta.

“Kegiatan Agama ini sangat penting bagi kita yang beragama Islam untuk meningkatkan keimanan kita kepada Tuhan Yang Maha Esa agar tidak tercela dari perbuatan-perbuatan yang tidak terpuji. Untuk itu mari kita semua saling mengingatkan kepada kawan dan sahabat dekat kita untuk meningkatkan lagi keimanan dan ketaqwaan kita kepada Tuhan Yang Maha Esa karena dialah untuk pengaduan kita dan karena dialah kita akan baik di dunia dan di akhirat.”ucap Kabintaldam I/BB

Dandim 0201/Medan juga menyampaikan bahwa tujuan gerakan Safari Subuh Arafah Sumut tsb adalah untuk menjalin silaturahmi dan menguatkan iman agar kita semua mendapatkan selamat bahagia dunia akhirat, Aamin YRA

Selanjutnya, selesai kegiatan Sholat Shubuh berjamaah langsung dilanjutkan Tausiah oleh Ustadz Farizal Damanik S.PdI,.

Sempat hadir dalam Safari Subuh, yaitu Kaur Bakti Kapten inf Marpaung, Danramil 05/MB Kapten Czi Sony Ginting, Ustadz Fahrizal Damanik, S.Pdl, Bapak Johari Lubis (Ketua safari Arafah Sumut), Babinsa Koramil 05/MB, Warga Kelurahan Kelurahan Sei mati.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *