BABINSA MEMONITOR KEGIATAN MAKAN BERGIZI GRATIS DI WILAYAH BINAAN
Medan Selayang,
Program Makan Bergizi Gratis yang merupakan program unggulan Pemerintah pusat untuk anak anak Indonesia menuju Indonesia emas telah berjalan di seluruh wilayah Indonesia, terkhusus di wilayah Sumut Babinsa Koramil 0201-07/Medan Tuntungan Sertu Imam W hadir dalam kegiatan program Makan Bergizi Gratis ( MBG ) di UPT SDN 067243 Kelurahan Sempakata Kec. Medan Selayang. Rabu 27 – 08 – 2025.
Kegiatan Makan Bergizi Gratis ini merupakan Program dari Pemerintah Pusat untuk membantu anak anak tingkat TK, SD, SMP dan SMA agar mendapatkan makanan yang sehat dan bergizi sesuai dengan masa tumbuh kembang dan untuk menu kali ini terdiri dari nasi putih, telur , sayur , tempe, dan buah pisang serta Susu kotak. Diharapkan indeks makanan ini dapat meningkatkan kesehatan dan fokus anak anak Indonesia,sehingga dapat menyerap pelajaran dengan baik.
Program MBG di UPT SDN 067243 kali ini dihadiri langsung oleh Ketua Yayasan Semangat Baru Sejahtera,Lurah Sempakata, Babinsa, Kasi Trantib Kelurahan. Ketua Yayasan menyampaikan terimakasih kepada pihak-pihak terkait bahwa program ini dapat berjalan dengan baik, dan menerima saran apabila ada kendala di lapangan serta masukan tentang menu kepada anak anak di Sekolah.
Dalam kegiatan ini Babinsa selaku aparat kewilayahan juga turut hadir untuk memantau dan memberikan pengawasan secara langsung ke sekolah sekolah penerima program MBG yang sudah mulai aktif berjalan di lingkungan sekolah.Program MBG untuk Sekolah di wilayah Kelurahan Sempakata ini di dukung dari Dapur SPPG Yayasan Semangat Baru Sejahtera yang berada di Lingkungan Sekolah Poltekbang Medan di Lingkungan IV Kelurahan Sempakata Kecamatan Medan Selayang.
