Rab. Nov 5th, 2025

Babinsa Koramil 0201-05/MB, Berikan Pengamanan Atlet PON XXI Di Hotel Grand Central Medan

MEDAN | Babinsa Koramil 0201-05/MB Serda Adri dan Serda Doni melaksanakan pengamanan bersama personel dari Polsek Medan Baru guna memastikan kelancaran dan keamanan selama atlet PON XXI menginap di Hotel Grand Central Jl. Sei Belutu, Kel. Merdeka, Kec. Medan Baru, Medan.

Dikatakay Serda Adri dan Serda Doni, bahwa kegiatan pengamanan ini bertujuan untuk memantau dan mengawasi para atlet yang menginap di Hotel Grand Central diharapkan dengan keberadaan personil dari Koramil 0201-05/MB bersama Polsek Medan Baru dapat mendukung Suksesnya acara PON XXl Aceh -Sumut dan memberikan rasa aman kepada semua peserta dan pengunjung yang menginap di hotel selama pertandingan masih berlangsung.

Kegiatan ini merupakan upaya TNI Polri dalam menciptakan situasi yang aman dan kondusif selama event olahraga nasional ini berlangsung di Medan, Sumatara Utara ujar Babinsa.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *