Rab. Nov 5th, 2025

Babinsa Koramil 0201-05/MB Memonitor Peristiwa Kebakaran Di Jl. SMA 2 Sarirejo

MEDAN 05/MB | Babinsa Koramil 0201-05/MB Kodim 0201/Medan Serda Arifin memonitor peristiwa kebakaran di No. 20 Lingkungan 6,Kelurahan Sari Rejo, Kecamatan Medan Polonia.

Adapun objek yang terbakar adalah 1 (satu) Unit tempat rumah milik Bpk Raje Kaur (42 th) dengan persentase 80 ℅.

Dilaporkan Serda Arifin, peristiwa kebakaran tersebut terjadi sekitar Pukul 14.00 Wib dan terdampak terhadap 1 (satu) unit rumah dengan persentase 80%.

Lanjut Serda Arifin, dalam peristiwa kebakaran tersebut tidak memakan korban jiwa, “Untuk penyebab kebakaran masih dalam penyelidikan pihak yang berwajib, dan Api dapat dipadamkan oleh Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan Kota Medanpada Pukul 14.59 Wib, peristiwa tersebut sudah ditangani serta diselidiki oleh pihak kepolisian dari Polsek Medan Baru”, terangnya.(05/MB)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *