CIPTAKAN LINGKUNGAN SEHAT DAN BERSIH, BABINSA BERSAMA P3SU DAN KEPLING SE-KEC. MEDAN LABUHAN GOTONG ROYONG MASSAL
Babinsa Koramil 10/Medan Marelan Kodim 0201/ Medan yang dipimpin oleh Serka Subagyo bersama P3SU dan Kepling se-Kec. Medan Labuhan melaksanakan kegiatan gotong royong massal membersihkan jalan dan parit di jalan KL. Yos Sudarso Kelurahan Pekan Labuhan Kecamatan Medan Labuhan. Kamis (23/6/2022).
Kegiatan gotong royong massal tersebut dipimpin oleh Sekcam Medan Labuhan dan diikuti oleh Kasi Sarpras Kec. Medan Labuhan, Lurah se-Kec. Medan Labuhan dan Karang Taruna se-Kec. Medan Labuhan dengan sasaran di depan ruko simp kantor jl. KL Yos Sudarso lingk 2 Kel. Pekan Labuhan Kec. Medan labuhan.
Babinsa Koramil 10/MM Serka Subagyo mengatakan kegiatan gotong royong massal ini merupakan upaya bersama dalam mewujudkan kepedulian terhadap kebersihan dan Kesehatan lingkungan di sekitar wilayah Kec. Medan Labuhan.
“Kegiatan Gotong Royong ini dilakukan karena kondisi parit dan bahu jalan yang ada di Kelurahan Pekan Labuhan semakin menyempit karena ditumbuhi rumput dan semak yang menjalar ke bahu jalan sehingga sangat kotor, juga tidak sedap untuk dipandang mata” jelasnya.
Lebih lanjut Sertu Harsoyo selaku Babinsa menambahkan Gotong royong ini juga sebagai upaya agar masyarakat untuk selalu peduli dengan kondisi lingkungan disekitar tempat tinggalnya, dan juga menghindari genangan2 air disepanjang parit agar tidak menjadi tempat bertelur serta berkembangnya nyamuk Malaria , juga menghindari penyumbatan parit yang dapat menimbulkan banjir disaat turun hujan deras.
Semoga jalinan kerja sama yang baik ,serta Keikut sertaan Babinsa ditengah tengah warganya sehingga terjalin silaturahmi yg lebih erat dan akan semakin kuat dalam mewujudkan kemanunggalan TNI dengan rakyat,” pungkasnya.
Sementara itu, salah seorang Kepling Kecamatan Medan Labuhan yg ikut sama2 bergotong royong membersihkan Parit dan bahu jalan, Menyampaikan Terimakasih banyak kepada para Babinsa karena kegiatan Gotong Royong ini terselenggara tidak lain karena peran aktif Babinsa sehingga parit dan bahu jalan terlihat bersih dan rapi dan saya juga melihat warga sangat senang dan antusias dalam mengikuti kerja bakti dikarenakan Babinsa juga ikut kerja dalam melaksanakan pembersihan ini, Kegiatan Gotong Royong ini merupakan salah satu kegiatan yang positif serta akan terjalin Keakraban, Silaturahmi yg baik seperti yang kita harapkan,” ungkapnya.
