Aktif Laksanakan Gotong Royong, Wujud Kepedulian Babinsa Kelurahan Merdeka Terhadap Kebersihan Lingkungan
Medan |
Babinsa Koramil 0201-05/MB Kodim 0201/Medan Serda Hariadi bersama Lurah dan warga masyarakat melaksanakan gotong royong di sepanjang Jl. M Yusuf Kelurahan Merdeka, Kecamatan Medan Baru.
Menurut Serda Hariadi, kegiatan kerja bakti atau gotong royong ini merupakan upaya bersama dalam mewujudkan kepedulian terhadap kebersihan lingkungan, serta menjaga hubungan dengan masyarakat khususnya di wilayah kelurahan Merdeka.
“Selain untuk mempererat hubungan komunikasi dengan warga masyarakat, gotong royong ini juga menunjukkan wujud kepedulian TNI, serta salah satu cara berkomunikasi dengan warga di wilayah binaan,” ungkap Babinsa Kelurahan Merdeka tersebut.
Sementara di kesempatan yang sama, Lurah Merdeka Bpk Ahmad Rifai Rame S.Sos mengatakan, kerja bakti membersihkan lingkungan ini bertujuan untuk menciptakan lingkungan yang sehat, bebas dari sampah dan rumput. Dengan lingkungan yang sehat maka kita tidak akan mudah terserang penyakit.
“Pelaksanaan kegiatan kerja bakti secara berkala sangat penting, karena sangat berpengaruh terhadap kenyamanan, keindahan dan keasrian lingkungan,” ucapnya.
Lurah Merdeka mengucapkan terima kasih kepada Babinsa karena peran aktif bersama warga selama ini, bisa menumbuhkan semangat kekeluargaan antara masyarakat dengan pihak kelurahan, sehingga terjalin kerjasama yang baik seperti yang kita harapkan,” tutupnya.
